Beberapa Hal Penting yang Harus Anda Siapkan Sebelum Resign Kerja

Beberapa Hal Penting yang Harus Anda Siapkan Sebelum Resign Kerja
Resign kerja bukanlah hal asing bagi generasi milenial. Sebab sering kali prinsip atau pendapatan yang tak sebanding melatarbelakangi keputusan yang satu ini. Sebenarnya resign kerja bukanlah hal yang buruk bagi Anda. Asalkan Anda sudah memiliki persiapan matang sebelum memutuskan untuk resign.

Jika Anda memang berencana resign dalam waktu dekat, pastikan bahwa Anda sudah mempersiapkan beberapa hal penting ini.

Memiliki Pekerjaan atau Bisnis Baru
Pekerjaan atau bisnis baru sangat penting untuk menunjang kondisi finansial Anda. Jangan sampai Anda memutuskan resign kerja tanpa memiliki rencana masa depan yang matang. Ingatlah bahwa tabungan Anda pasti habis jika dipakai terus-menerus tanpa ditambah. Jika memungkinkan, Anda juga bisa mengusahakan bisnis baru yang sudah stabil sebelum mengajukan resign.

Mempunyai Cadangan Dana Tak Terduga
Jumlah cadangan dana tak terduga yang wajib Anda miliki sebelum resign minimal 10 kali gaji bulanan Anda. Dana tak terduga tersebut sangat penting untuk mengantisipasi hal-hal mendadak yang bisa terjadi setelah resign. Anda tak akan mengalami kesulitan finansial jika sudah menyiapkan cadangan dana tak terduga dalam jumlah besar.

Investasi di Berbagai Bidang
Investasi berupa aset properti, emas, atau reksadana tentu sudah tak asing lagi bagi Anda. Selain ketiga jenis investasi tersebut, Anda juga bisa melakukan investasi jangka pendek di Mekar.id. Perusahaan yang memelopori microlending Indonesia ini adalah solusi investasi yang aman dan menguntungkan bagi Anda. Dana Anda akan disalurkan bagi pengembang usaha kecil yang memenuhi prosedur. Investasi modal kecil di Mekar.id tak akan mengganggu kestabilan kondisi finansial Anda. Sebab Anda bisa melakukannya sesuai dengan kemampuan.

Jaringan Relasi yang Luas
Setelah memutuskan untuk resign, Anda membutuhkan jaringan relasi yang luas. Supaya Anda bisa memperoleh pekerjaan baru atau menjalankan bisnis secara lancar. Jadi, Anda juga patut menjaga hubungan baik dengan atasan dan rekan kerja Anda di kantor. Jangan sampai silaturahmi jadi terganggu hanya karena kesalahpahaman. Anda tak akan pernah tahu dari mana sumber rezeki Anda berasal di masa mendatang.

Keempat persiapan tersebut akan membuat Anda mantap mengambil keputusan untuk resign. Pilihlah jalan resign jika hal tersebut memang baik bagi kelangsungan karier dan kondisi finansial Anda.

Sponsored Post

1 Komentar untuk "Beberapa Hal Penting yang Harus Anda Siapkan Sebelum Resign Kerja"

  1. betul banget kak, kebanyakan orang resign tanpa memikirkan hal yang kaka sebutkan



    kak mampir yuk keblog http://nuvaderma.com/blog

    BalasHapus
Kebijakan Berkomentar di Blog Aniskhoir.com
  • Komentar harus sesuai dengan judul artikel.
  • Tidak diperbolehkan untuk mempromosikan barang atau berjualan.
  • Dilarang mencantumkan link aktif di komentar.
  • Komentar dengan link aktif akan otomatis dihapus
  • *Berkomentarlah dengan baik, Kepribadian Anda tercemin saat berkomentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel