Resep Masakan Dengan Kaldu Sapi Bubuk

Resep Masakan Dengan Kaldu Sapi Bubuk

Salah satu indikasi masakan yang tidak sehat adalah mengandung MSG. Bahan seperti MSG sangat tidak baik untuk dikonsumsi karena dapat memicu kanker dan penyakit berbahaya lainnya. Oleh karena itu kita seharusnya sudah tidak lagi menggunakan MSG sebagai bahan penyedap rasa pada masakan. Memang bukan sekarang terlihat efeknya, tapi nanti beberapa tahun kemudian akan terlihat bahaya dari MSG. Ganti saja penyedap rasa anda dengan kaldu yang alami, seperti kaldu sapi bubuk yang lebih sehat. Kaldu sapi adalah penyedap rasa yang terbuat dari rebusan daging sapi asli dengan tambahan sayuran dan lainnya. Nah dengan kaldu sapi  tersebut masakan akan lebih enak dan juga bergizi. Masakan apa saja sih yang bisa dibuat dengan kaldu sapi bubuk? Berikut beberapa referensi masakan dengan kaldu sapi bubuk yang bisa anda buat di rumah.

Sop Iga Sapi
Masakan pertama yang bisa anda buat di rumah dengan kaldu sapi bubuk adalah sop iga sapi. Mendengar namanya saja sudah membuat perut terasa sangat lapar. Bahan yang anda perlukan adalah 1 kilo iga sapi yang dicuci bersih, bawang putih, merica, daun bawang, tomat, dan cabe rawit. Anda juga siapkan bawang goreng kemasan atau bawang merah yang sudah anda goreng.

Langkah pertama adalah rebus iga sapi hingga empuk. Anda bisa merebusnya dengan presto atau merebus biasa hingga 2 jam atau 3 jam. Sambal menunggu rebusan iga sapi, kita tumis bumbunya. Geprek bawang putih lalu iris-iris. Setelah itu siapkan minyak di dalam wajan. Masukkan bawang putih dan tumis hingga harum, lalu masukkan merica bubuk, sedikit garam dan juga kaldu sapi bubuk secukupnya. Setelah wangi, angkat dan masukkan pada rebusan iga sapi. Setelah itu potong-potong tomat, daun bawang. Setelah iga hampir matang, masukkan daun bawang dan tomat, jangan lupa masukkan juga cabe rawitnya. Sajikan dengan taburan bawang goreng diatasnya.

Tumis Daging Manis Pedas
Selain membuat sop, anda juga bisa membuat masakan yang ditumis menggunakan kaldu sapi sehat. Salah satunya adalah membuat tumis daging pedas manis. Cara membuatnya sangatlah mudah. Anda siapkan duli bahan-bahan seperti 1 kilo daging, paprika, cabe rawit, merica, bawang bombay, kecap manis dan juga kaldu sapi.

Pertama anda potong-potong dulu daging dengan potongan yang sedang. Jangan terlalu besar potonganya agar cepat empuk dagingnya. Lalu siapkan bawang bombay dan paprika yang dipotong potong. Kemudian panaskan minyak, dan masukkan bawang bombay. Setalah bawang bombay wangi masukkan paprika dan juga daging yang sudah dipotong. Lalu tambahkan kaldu sapi bubuk ke dalamnya. Setelah itu masukkan merica, garam secukupnya. Setelah itu masukkan kecap manis sesuai selera. Aduk hingga rata. Dan tunggu hingga empuk daging baru diangkat.

Semur Daging Dan kentang
Resep masakan ketiga yang menggunakan kaldu sapi sehat adalah semur daging. Namun kali ini semur dagingnya ditambahkan kentang agar lebih lezat. Bahan yang diperlukan adalah 1 kg Daging sapi segar, 5 buah kentang, kecap manis, bawang bombay, bawang putih, merica, tomat dan cabe rawit.

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah memotong bawang bombay dan juga bawang putih. Setelah itu tumis hingga wangi, setelah wangi masukkan daging yang sudah dibersihkan dan dipotong-potong. Tambahkan kaldu sapi bubuk dan juga air secukupnya. Setelah itu masak hingga hampir empuk. Setelah daging hampir empuk, anda masukkan kecap manis, merica dan garam. Lalu tunggu hingga matang dan empuk. 
Sponsored Post

15 Komentar untuk "Resep Masakan Dengan Kaldu Sapi Bubuk"

  1. Semakin mudah dan praktis ya sekarang kalau pengen masakmapa. Langsung ada bumbu sesuai yang ingin kita masak, biasanya saya juga pakai bumbu langsung jadi karena nggak ribet

    BalasHapus
  2. Asyiikk dapat resep untuk dipraktekan akhir minggu ini. Aku suka banget sama Sop Iga Sapi Mba. bisa bisa nih dipraktekin. Makasih Mba infonya :)

    BalasHapus
  3. Wahh..makasih mba resepnya bisa aku cona nih nanti biasanya masak cuma tumis2 aja yang gampang dan praktis hehhe

    BalasHapus
  4. Masakan dengan kaldu sapi memang bikin masakan tambah lezat dan ujung-ujungnya cukup membantu untuk menambah selera makan biar lahap

    BalasHapus
  5. sop iga pilihanku tuh hahaha segar dan bergizi ya secara masaknya juga nggak terlalu menyita waktu buatku yang penting iga udah direbus dulu aja.sebelum diolah.

    BalasHapus
  6. Saya juga suka pake sih secara suami sukanya yg gurih2. Memang jd tambah enak...

    BalasHapus
  7. hampir setiap hari aku buat sop sop an hehehe.. soalnya sayur andalan banget buat anak2 apa lagi sop iga, bhay aja deh sama GTM, yang ada mereka minta makan terus 😅

    BalasHapus
  8. Sop ini kesukaan anak dan suami. Sayang ga bisa sering buat, soalnya dagingnya mahal. Hehehe...
    Gantinya saya suka buat sop sayuran saja, sama bakso atau sosis

    BalasHapus
  9. Sop ini kesukaan anak dan suami. Sayang ga bisa sering buat, soalnya dagingnya mahal. Hehehe...
    Gantinya saya suka buat sop sayuran saja, sama bakso atau sosis

    BalasHapus
  10. Untuk membuat kaldu sapi bubuk alami buatan sendiri bagaimana ya caranya?

    BalasHapus
  11. Saya suka banget nih sama iga sapi tapi kadang suka kurang sedap. Apa nya tuh ya yang kurang

    BalasHapus
  12. Duh... aku paling suka dengan kuah kaldu yang diberikan sayuran. apalagi kalau ditambahin sedikit potongan daging sapinya. duhhh pengen seruput

    BalasHapus
  13. Kalau tunis daging tu berarti kita mesti cincang sampai kecil ya Mbak biar nggak keras? Atau harus direbus dulu kah dagingnya?

    BalasHapus
  14. Biasnaya bikin sendiri atau beli mbak kaldu bubuknya?
    Kaldu sapi bubuk tu mempermudah ya, aplagi kalau dibawa buat traveling dan pas mau masak2 sendiri gtu :D
    Jd pengen juga makan Sop Iga Sapi :D

    BalasHapus
  15. Dari ketiga resep itu aku paling pengen buat nyobain semur daging dan kentang. Jadi penasaran rasanya kayak apa ya xD

    BalasHapus
Kebijakan Berkomentar di Blog Aniskhoir.com
  • Komentar harus sesuai dengan judul artikel.
  • Tidak diperbolehkan untuk mempromosikan barang atau berjualan.
  • Dilarang mencantumkan link aktif di komentar.
  • Komentar dengan link aktif akan otomatis dihapus
  • *Berkomentarlah dengan baik, Kepribadian Anda tercemin saat berkomentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel